Multimedia Interaktif Pembelajaran TOEIC di UPA Bahasa Politeknik Negeri Sambas
DOI:
https://doi.org/10.46510/ilkomedia.v1i1.6Keywords:
Multimedia, TOEIC, Interaktif, ADDIEAbstract
UPA Bahasa Politeknik Negeri Sambas adalah unit pelaksana teknis di bidang layanan bahasa yang melaksanakan english course setiap tahunnya guna meningkatkan kemampuan berbahasa mahasiswa. Tujuan penelitian ini yaitu untuk membuat multimedia interaktif bisa dipelajari secara efektif dan efesien sehingga tidak hanya terbatas pada kelas luring tetapi juga bisa menjadi media self learning yang dapat diakses kapanpun dan dimanapun. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan studi literatur. Penelitian pengembangan menggunakan model ADDIE (analyze, design, development, implementation, evaluation). Subyek validasi terdiri dari seorang ahli media, 2 orang ahli materi dan 30 orang responden. Validitas menurut ahli media menunjukkan kategori sangat setuju (84%), menurut ahli materi pembelajaran TOEIC menunjukkan kategori sangat setuju (90%), menurut ahli materi kedua menunjukkan kategori setuju (78%), berdasarkan uji coba ke-30 orang responden menunjukkan kategori sangat setuju (88,4%), sehingga aplikasi Multimedia Interaktif pembelajaran TOEIC dirasa telah layak untuk digunakan sebagai media pendukung sistem konvensional dalam menyampaikan materi.