Pengembangan Media Gamifikasi Berbasis Audio pada Siswa Tunanetra di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Banjarnegara
DOI:
https://doi.org/10.46510/ilkomedia.v2i2.72Keywords:
gamifikasi , berbasis audio, tunanetra, GDLCAbstract
Anak berkebutuhan khusus (ABK) memiliki beragam kepribadian unik yang mempengaruhi cara belajar, berinteraksi, dan berkembang. Siswa berkebutuhan khusus, seperti tunanetra membutuhkan support sarana dan media khusus untuk mendukung proses belajar mengajar. Sehingga peneliti tertarik melakukan penelitian mengenai inovasi media pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media gamifikasi berbasis audio pada siswa tunanetra di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Banjarnegara untuk menunjang inovasi media pembelajaran, sehingga memotivasi siswa untuk semangat belajar. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kualitatif deskriptif dengan metode pengembangan sistem Game Development Life Cycle (GDLC). Subjek dalam penelitian ini adalah 5 siswa tunanetra di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Banjarnegara yang dipilih menggunakan teknik total sampling. Adapun metode pengujian sistem dilakukan melalui alpha testing menggunakan metode blackbox testing dan beta testing menggunakan kuesioner. Hasil dari pengujian didapatkan game 100% valid. Hasil kuesioner didapatkan skor 36 dengan rata-rata 90%. Game ini di rilis pada platform itch.io. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa game ”Zedd” telah diterima dengan baik oleh siswa tunanetra di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Banjarnegara.
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Jurnal Ilmu Komputer dan Multimedia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.