Pendekripsian Caesar Chiper Dengan Menggunakan Teknik-Teknik Kriptanalisis
DOI:
https://doi.org/10.46510/ilkomedia.v1i1.10Keywords:
Kriptografi, Kriptanalisis, Analisis Frekuensi, Brute force Search, Caesar Chiper, Known Plain Attack.Abstract
Kriptologi adalah ilmu penulisan rahasia yang memiliki dua bagian. Kriptografi merupakan teknik penulisan rahasia dan kriptanalisis merupakan teknik menguraikan kriptografi. Penelitian ini bertujuan menginvestigasi keamanan dan kelemahan dari Caesar Cipher, sebuah metode enkripsi klasik yang telah lama dikenal dalam kriptografi. Mengevaluasi efektivitas dan efisiensi dalam memecahkan enkripsi Caesar Cipher dilakukan dengan menerapkan berbagai teknik kriptanalisis, termasuk known plain attack, analisis frekuensi, dan Brute force Search. Hasil dari temuan ini menghasilkan bahwa bahwa Caesar Cipher rentan terhadap serangan kriptanalisis, seperti yang terungkap melalui analisis yang telah dilakukan. Implikasi keamanan dari hasil penelitian ini menyoroti pentingnya menghindari penggunaan algoritma enkripsi yang lemah dalam keamanan informasi modern. Untuk menjadi lebih kuat dan tangguh terhadap serangan kriptanalisis, direkomendasikan beralih menggunakan algoritma enkripsi seperti AES atau RSA.